Doa Lintas Agama dan Pemasangan 1000 Lilin Untuk Almarhum Lukas Enembe

    Doa Lintas Agama dan Pemasangan 1000 Lilin Untuk Almarhum Lukas Enembe

    Wamena - Komandan Kodim 1702/Jayawijaya Letkol Cpn Athenius Murip, S.H., M.H., mengadiri doa lintas agama dan pemasangan 1000 lilin untuk mantan Gubernur Papua almarhum Lukas Enembe, bertempat di depan Tugu Salib Wio Silimo Jln. Yos Sudarso, Distrik Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, Kamis (04/01/2024).

    Letkol Cpn Athenius Murip, S.H., M.H., dalam sambutannya mengatakan, terima kasih kepada semua pihak, baik dari personel TNI maupun masyarakat yang sudah hadir dalam acara doa bersama untuk mantan Gubernur Papua almarhum Lukas Enembe.

    “Jadikan moment ini sebagai pengingat bahwa kita hidup di dunia ini hanya sementara, dan saya harap secepatnya bisa bangkit sehingga tunas baru berikutnya segera lahir untuk bisa meneruskan jiwa kepemimpinan almarhum Lukas Enembe untuk mewujudkan papua yang maju, ” ujarnya.

    Lanjut Dandim, antusias masyarakat dalam acara ini terbilang cukup tinggi, ini membuktikan bahwa selama hidupnya almarhum Lukas Enembe banyak dikenal masyarakat akan kebaikannya.

    “Semoga almarhum diberi tempat yang indah oleh sang pencipta, dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan, ” pungkas Dandim.

    Sementara itu, koordinator lapangan Bpk. Bony Lanny mengatakan, kami sengaja untuk mengundang semua ketu-ketua paguyuban yang ada di Kabupaten Jayawijaya dengan tujuan bahwa kami di Papua Pegunungan tidak ada perbedaan dan kondisi di Provinsi Papua Pegunungan aman-aman saja.

    Adapun turut hadir, Danramil 1702-01/Wamena Mayor Inf Aprim Paembonan, Ketua MUI Provinsi Papua Pegunungan Ust Dr. H. Adnan Yelipele, Ketua KNPI Wakol Yeipele, Perwakilan Paguyuban se-Kabupaten Jayawijaya, Tokoh Perempuan Jayawijaya Wira Wenda.

    tni kodim 1702 jayawijaya papua pegunungan lukas enembe papua
    Dony Numberi

    Dony Numberi

    Artikel Sebelumnya

    Pasca Konflik Antar Warga, Dandim 1702 Jayawijaya...

    Artikel Berikutnya

    Dandim Jayawijaya Pimpin Show Of Force dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Brigjen Pol Faizal Ramadhani Ungkap Dinamika Pembebasan Pilot Susi Air: Kesabaran dan Pendekatan Damai Kunci Utama
    Koramil Mamberamo Hilir Salurkan Bantuan Lampu Tenaga Surya
    Wombru Residents Welcomed Habema's Care In The Form Of Free Packages Of Basic Necessities

    Ikuti Kami